Jumat, 12 Januari 2018

Camping Sahabat Pecinta Alam Aceh

Hai Ngon, Peu haba !
(hai teman, apa kabar)

Pat ta Camping minggu nyo..

Camping bagi sahabat Pecinta Alam Aceh adalah sebuah kegiatan yang penuh dengan manfaat, karena kami menemukan banyak hal-hal positif dari kegitan tersebut. Mengapa demikian, karena kegiatan ini bisa menimbulkan rasa kekeluargaan dan kebersaman yang kuat, dari awalnya malu-malu hinga secangkir kopi untuk bersama.


Camping ini sejarahnya memang dari Orang luar (Europa), jadi selama hasilnya itu bagus untuk kita kenapa tidak. Banyak manfaat yang akan kita dapatkan seperti sahabat baru, pengalaman baru, tempat indah, dan lebih banyak lagi tentunya.

Yang terpenting itu adalah bagaimana cara kita menikmati alam dengan bersungguh-sungguh bahwa kita membutuhkan pembelajaran kehidupan darinya. Seribu orang Profesor pun tak akan bisa hidup tanpa alam, iyah dia kan mansia juga hehe.  


Sahabatmu akan membawamu ke tempat yang benar itu baik, begitu juga dengan Alam mengajarkan kita untuk berbuat baik. Alam tidak pernah meminta imbalan kepada manusia, melainkan hanya kitalah yang mengambil banyak darinya.

Salam hangat tenda..

Kapan-kapan boleh kita Camping Bersama ! 

Baca selengkapnya

Pulau Keluang, Aceh Jaya

Halo Sahabat Pecinta Alam Aceh !

Sudahkah kalian liburan, atau sedang mengatur waktu yang tepat, ke pulau aja kali ya ckck.
Ada sebuah Pulau yang berada di bawah gunung Geurute tepatnya di Aceh Jaya.

Photo by @fadlin



Aceh Jaya terkenal dengan berbagai pesona keindahan Alam yang alami, seperti pulau yang satu ini pastinya. Pulau ini di kelilingi oleh Pegunungan Geurute dengan keindahan Pantai beserta warna lautnya yang jernih membuat siapa saja yang berada di pulau ini betah berlama-lama. Inilah yang menjadi daya tarik bagi para Petualang yang ingin memijakkan kakinya di pulau ini.

Maps

Keberadaannya yang lumayan jauh dari Kota Banda Aceh Sehingga membutuhkan waktu 90 menit lamanya. Jalanan yang bagus membuat Perjalanam terasa aman dan nyaman , sepanjang perjalanan kita akan di sungguhkan dengan panorama Alam pegunungan dan laut yang biru.

Photo by Google

Ketika sudah memasuki wilayah pegunungan Geurute, kawan-kawan bisa berhenti sejenak untuk beristirahat sambil menikmati suasana pegunungannya. Dari Geurute ini terlihat jelas keberadaan Pulau Keluang, membuat mata berkaca-kaca dan mulailah merangkai kata "i'm coming keluang island" .

Photo by travellink-indonesia.com


Puncak Geurute, Photo by @joelbazarie

Selanjutnya langsung saja menuju ke sebuah Desa yang berada di bawah kaki gunung Geurute, disana sudah tersedia Boat warga yang siap mengantar kawan-kawan ke pulau tersebut. Penyebrangan ke pulau hanya memakan waktu 20 menit saja, bagi yang tidak bisa berenang harap bawa Pelampung, utamakanlah Savety Ready agar selamat OK.

Ini momen bersama rekan @Acehbacpacker

Photo by +Bahrul Ilmi 



Sekian !

 Selamat menikmati liburannya kwan-kawan







Baca selengkapnya

Kamis, 11 Januari 2018

Profil

Assalamualaikum...

"Syedara loen Ban Sigom Donya"

Salam kenal Sahabat semuanya di manapun kalian berada.

Pecinta Alam Aceh adalah sebuah kelompok yang bergerak di bidang lingkungan hidup dan konservasi alam, lebih tepatnya di bidang petualangan alam bebas.

Disini menceritakan tentang tempat-tempat wisata termewah di Aceh, Budaya, dan Sejarah.
Gaya cerita yang digunakan yaitu Opini dan Story, semoga sahabat menyukai dengan kesederhanaan hasilnya.

Adapula beberapa foto saya bersama sahabat Pecinta Alam Aceh, guna membuat kawan-kawan lebih mengenalnya. Apabila jumpa di Gunung ataupun di Pantai kita bisa bertegur sapa, terlalu mainstream jika di Warung Kopi hehe.

Sahabat 


I'm blue shirt
 Sementara ini, Admin Blog Pecinta Alam Aceh yaitu @joelbazarie (saya) dan jika ada yang tertarik dengan semua hal yang menyangkut blog ini, Kawan-kawan bisa langsung saja menghubngi saya melalui @mail -  joelbazarie@gmail.com atau WhatsAp 082274375458 & https://www.facebook.com/joelbazarie/ .

Bagi Kawan-kawan yang hendak melangkahkan kaki ke salah satu tempat Istimewa di Aceh, Blog ini siap menjadi referensi yang terpercaya.

Terimakasih

Wassalammualaikum..






Baca selengkapnya

Selasa, 09 Januari 2018

Kuala Paret, Aceh Tamiang


Aceh Tamiang adalah perbatasan antara Provinsi Aceh dengan Kota Medan, sudah menjadi sesuatu hal yang lazim jika beberapa komunitas pecinta Alam disana menemukan tempat-tempat baru seperti Kuala Paret tersebut.

Untuk melakukan perjalanan kesini, Yang bermula melangkahkan kaki dari Timur, tengah, barat Aceh, pertama kita harus singgah dulu ke Kota Kuala Simpang. Kemudian kita bisa search melalui bantuan google Maps.



Dari Kuala Simpang menuju lokasi memakan waktu hampir 90 menit lamanya. Akan tetapi dengan waktu selama itu tiba disana anda akan terasa puas akan keindahan Alam Kuala Paret ini.


Disini Mulailah menikmati suasana alam bebas, segeralah untuk loncat dan berenang, karena airnya begitu segar dan alami.


Baca selengkapnya

Pulau Bunta, Aceh Besar

Dermaga Pulo Bunta
Halo guys ..!

Berbicara tentang pulau, siapa sih yang gak suka.

Untuk para pecinta Alam atau khususnya bagi anak Pantai, yang Hobby mancing dan siapapun di luar sana yang tertarik dengan keindahan Suasana Pulau tentunya. Nah, salah satunya seperti pulau yang satu ini, Pulau Bunta yang berada di kecamatan Pulau Aceh, Kab Aceh Besar.

Pulau Bunta yaitu sebuah pulau yang berpenduduk, tetapi tidak begitu ramai, hanya beberapa Keluarga saja. Sebagian dari warga asli pulau sendiri telah pindah ke Kota Banda Aceh. Pulau ini menyimpan keindahan Alam yang layak untuk dikunjungi, jika kawan-kawan penasaran datang dan lihatlah sendiri hehe.

Bagi Sahabat yang ingin kesini, datanglah ke Taman Ulee Lheu Arah Pelabuhan, disana ada Boat yang siap mengantar tujuan kawan-kawan. Disarankan untuk berangkat pagi, karena jika sore kemungkinan boat tidak ada.

On the way

Di saat penyebrangan menuju pulau, kita akan di sunnguhkan pesona pemandangan perbukitan Aceh Besar Beserta Pulau-pulau Aceh lainnya. Penyebrangan hanya memakan waktu 50 menit, Jika cuaca berangin dan berombak mungkin agak sedikit lama.


Pantai Pasir Putih Alami

Keindahan pantai pasir putih dan jernihnya air laut pesisir badan pantai memanjakan mata bagi siapapun yang melihatnya. Selain pantai pulau ini juga memiliki  Mercusuar.Untuk menuju Mercusuar sahabat akan merasakan lelahnya mendaki beberapa bukit, jalur yang lumayan extreme membuat keringat membasahi seluruh tubuh.

Awesome 

Tiba di Mercusuar, rasa lelah akan terbayar lunas dengan Panorama keindahan Alam yang terlihat begitu mempesona, seakan air putihpun terasa jus mangga ckck. Disinilah puncak menikmati keindahan Pulau Bunta.

Mercusuar



Selfie Time

Beautiful



Sekian Guys, Terimaksih sudah mampir..






Baca selengkapnya

Senin, 08 Januari 2018

Amazing Pucok Krung

Halo Dunia Pecinta Alam Aceh

Sudah taukah tempat ini ?

Pucok Krueng adalah sebuah tempat surga tersembunyi di kawasan Lhoknga Aceh Besar, tempat ini menyungguhkan Panorama Alam yang sangat istimewa. Keindahan Tebing berbentuk dinding diselimuti pepohonan dan jernihnya air yang berwarna hijau kebiruan ketika disinari oleh matahari seakan matapun tak berkedip memandangnya.



Sungguh surga yang begitu indah, keindahannya begitu alami,sehingga layak untuk di tandingi dengan tempat di luar negri hehe.

Perjalanan menuju kesini hanya membutuhkan waktu 40 menit saja dari Kota Banda Aceh, dengan menggunakan Sepeda Motor atau Mobil. Selain itu bisa juga melalu jalur Sungai, menggunakan Boat warga yang ada di sebuah desa di Lhoknga.


Heningnya alampun begitu tenang, Udara yang sangat segar dan Airnya yang sejuk sangat memuaskan semua yang ada, beban masalahpun hilang begitu saja. Tempat ini juga cocok untuk para Panjat Tebing khususnya, tetapi jangan coba-coba bagi yang bukan alhli .

Salam hangat...





Baca selengkapnya

Taman Hutan Wista Alam, Sabang Island

Hai Sahabat Pecinta Alam Aceh 

Bercerita tentang Pulau Sabang sudah tidak asing lagi, bahkan sikawan sempat berkata "bosan liburannya ke sabang selalu", tapi itu bukan menjadi sebuah alasan. Intinya kita wajib mencintai Alam daerah sendiri dari pada daerah orang lain, dan itu penting demi memajukan tempat wisata Aceh agar mendunia.


Wisata Alam Sabang kian hari semakin berkembang, Kali ini jika kawan-kawan ke Sabang Kilometer Nol tentunya akan disungguhkan dengan pemandangan baru. Disain jembatan yang cukup unik ini membuat pengunjung terasa nyaman.


Berjalan-jalan santai dengan suasana pepohonan udara yang segar membuat tempat ini ramai diminati bagi para pengunjung, apa lagi untuk mereka yang membawa pasanngannya yang sudah dihalalkan emhh.

Disini kita juga bisa menikmati sunrise beserta sunset sekaligus, tempat ini sengaja di desain untuk bisa menikmati dua momen, yaitu Sunrise & Sunset .



Baca selengkapnya